Rabu, 02 Maret 2011

MUSIM DINGIN DI AUSTRALIA

Matahari Musim Dingin Queensland Utara

Matahari Musim Dingin Queensland Utara


Buat teman Anda iri pada musim dingin ini dengan berlibur ke Queensland Utara, dengan cuacanya yang sejuk, pohon-pohon palem dan laut yang bisa direnangi. 

Bermain salju di lereng Victoria

Bermain salju di lereng Victoria


Tidak bisa membayangkan pegunungan berpuncak salju di Australia? Selama musim dingin di Victoria, Anda akan menemukan ratusan lereng ski di sepuluh lokasi pegunungan terbaik. 

Bunga-bunga liar di wilayah barat

Bunga-bunga liar di wilayah barat


Lupakan hari-hari yang membosankan dan bentang alam yang muram. Mulai bulan Juni hingga September, lebih dari 12.000 spesies bunga liar akan menampakkan bunganya di seluruh penjuru negara bagian ini. 

Petualangan Gurun Australia Selatan

Petualangan Gurun Australia Selatan


Musim dingin ini, tantang diri Anda dengan berkendara mobil gardan ganda ke Gurun Simpson yang luas tak berujung yang sebagiannya berada di Australia Selatan. 

Rahasia musim dingin di Tasmania

Rahasia musim dingin di Tasmania


Rayakan titik balik matahari di Hobart atau bermain ski di Taman Nasional Ben Lomond. Lintasi dataran tinggi berselimut salju di Gunung Cradle atau hangatkan diri Anda di samping tungku perapian di sebuah pondok di Wineglass Bay. 

Kemeriahan festival di musim kemarau

Kemeriahan festival di musim kemarau


Di Teritorial Utara Australia, musim kering mulai bulan Mei hingga Oktober adalah waktu yang sempurna untuk menyelenggarakan perayaan di alam bebas. 

Blue Mountains Yulefest

Blue Mountains Yulefest


Setiap tahun di bulan Juni sampai Agustus, ribuan orang datang ke Blue Mountains untuk merayakan kemeriahan Natal – dengan perapian yang bergolak, santap malam aneka panggangan, bernyanyi bersama dan terkadang menikmati turunnya salju.


Kehangatan api Canberra

Kehangatan api Canberra


Hangatkan hati dan puaskan selera di samping kobaran api Fireside Festival, yang diadakan setiap bulan Agustus di kawasan Canberra. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar